Jumat, 28 Juni 2013

Periksa Kampas Rem Sebelum Keluar Kota

Periksa Kampas Rem Sebelum Keluar Kota
Kadang-kadang anda harus bepergian jauh menggunakan mobil, entah utuk keperluan bisnis atau keluarga. Namun sebelum menggunakan mobil anda, pastikan anda memeriksa kondisinya. Ada beberapa komponen mobil yang harus dalam kondisi prima. Pertama adalah ban mobil. Pastikan kondisi ban masih layak untuk menjelajah jalan dalam jarak jauh.

Anda bisa melihat kondisi ban mobil anda dari dalamnya alur ban. Semakin dalam dan semakin jelas alur ban, maka semakin baik daya cengkram ban. Perhatikan juga tekanan angin. Pastikan tekanan angin pas. Takaran yang paling pas adalah standar dari pabrik. Tekanan yang baik sekitar 2 - 4 psi. Untuk perjalanan jauh, tambahkan sedikit angin dalam ban. Jika ban mengalami kurang angin, kelenturan ban akan terganggu. Kemudian komponen berikutnya di dalam ban adalah rem.

Rem merupakan komponen pengaman mobil yang sangat penting. Sebelum anda berangkat, pastikan kampas rem dalam kondisi yang layak pakai. Cara mudah untuk memeriksa kampas rem adalah sebagai berikut.
  1. Adanya bunyi waktu melakukan pengereman saat pedal diinjak. Biasanya kampas yang tipis akan mengeluarkan bunyi dan terasa aneh di kaki saat pengereman.
  2. Kedalaman pedal bisa menunjukkan ketebalan kampas rem. Jika pedal terlalu dalam, kemungkinan besar kampas rem semakin menipis. Terlebih jika rem baru merespon ketika pedal diinjak sampai mentok. Hal ini berarti kampas rem barus benar-benar diganti.
  3. Kemudian booster rem. Jika muncul bunyi decitan terus-menerus saat pedal diinjak, sudah dipastikan kampas rem harus diganti.
  4. Kemudian tanda-tanda kampas harus diganti adalah adanya getaran di roda belakang dan depan saat pengereman. Hal ini dapat terjadi karena paku klem yang mengikat kampas menyentuh tromol.
  5. Anda juga bisa melihat ketebalan tromol dengan membuka roda untuk lebih jelasnya. Ketebalam umumnya kampas rem baru adalah sekitar 8 mm atau lebih. Jika ketebalan sudah mencapai 2 - 3 mm sebaiknya segera diganti.
Bunyi decitan saat rem diinjak menunjukkan batas kampas rem sudah menipis sehingga bagian besi dari kampas bergesekan langsung dengan disc brake dari rem. Ingat, rem mobil sangat penting untuk keamanan. Jangan pernah anggap enteng masalah kampas rem.

Untuk perjalanan jauh, sebaiknya anda mengganti baru kampas rem mobil anda. Hal ini karena rem akan digunakan terus menerus selama perjalanan sehingga kondisi kampas rem akan cepat menurun. Jadi dengan mengganti yang baru untuk pencegahan selama di tengah perjalanan. Untuk pemilihan kampas rem juga sangat penting. Ada baiknya pilih kampas rem yang original karena pasti cocok dengan disc brake mobil anda. Dan juga pastikan pemasangannya benar-benar aman, seperti mur dan baut yang terpasang kencang.

Setelah dipasang, uji coba kendaraan terlebih dahulu. Jika saat melakukan pengereman masih terjadi suara decitan atau kondisi yang kurang nyaman, periksa lagi rem anda. Kemungkinan terjadi masalah dengan rem anda.

Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota Baru, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan di Toyota Surabaya, dengan klik link di bawah ini;

Tips Merawat Wiper Mobil

Menjaga Keutuhan Wiper Mobil
Jika anda memiliki kendaraan, anda perlu melakukan pemeriksaan fisik secara rutin. Salah satu cara yang perlu anda lakukan untuk memeriksa secara rutin ialah mencari hal-hal yang dianggap janggal. Pada saat musim hujan, tentunya ada beberapa hal yang penting diperhatikan tidak seperti pada musim panas. Wiper merupakan salah satu bagian utama yang perlu diperhatikan saat musim hujan.

Wiper merupakan bagian utama yang perlu anda cek fungsinya. Jika wiper anda sudah cacat namun anda mengaktifkannya kembali, wiper justru akan menggores kaca mobil anda. Anda dapat dengan mudah mengetahui bahwa karet wiper anda cacat apabila anda tahu bahwa karetnya sudah tidak lentur lagi. Selain itu, retakan pada karet juga menjadi salah satu pertanda bahwa wiper anda sudah rusak. Selain saat dipakai hasilnya tidak optimal, wiper yang rusak juga akan merusak kaca anda.

Tips Memeriksa Kondisi Wiper
Saat musim hujan tiba, pastikan wiper tidak menggores kaca. Pertama-tama anda perlu mengecek kondisi karet yang ada pada wiper. Pastikan bahwa karet wiper anda masih elastis. Jika ternyata karet wiper anda sudah mengeras, fungsinya pun pasti sudah tidak sempurna lagi. Karet wiper anda tidak akan bisa berfungsi sempurna dalam menyapu air di kaca depan. Ciri utama karet wiper yang sudah saatnya diganti ialah keras dan tidak fleksibel. Hal ini dapat membuat kaca mobil anda tergores. Selain itu juga akan meninggalkan bekas-bekas yang bisa mengganggu pemandangan anda.

Karet wiper akan terlihat buruk jika anda melihat embun pada kaca yang tersapu buruk. Walaupun hal ini terkesan sepele, anda perlu tahu bahwa wiper perlu dirawat baik-baik. Solusi yang dapat anda lakukan ialah dengan menggunakan ganjal wiper yang bisa ditemukan di pasaran. Ganjal wiper ini sangat berguna untuk menopang wiper anda saat tidak terpakai. Saat hujan turun, penyangga inipun akan turun dengan sendirinya sehingga otomatis akan terhindar dari goresan.

Tips Merawat Kaca Wiper
Salah satu upaya sederhana yang dapat anda lakukan untuk menjaga kondisi wiper anda ialah dengan merenggangkan kaca wiper saat mobil anda diletakkan di bawah sinar matahari langsung. Walaupun memang terkesan sepele namun hal ini akan membantu anda dalam mengatasi sengatan sinar matahari secara langsung. Cara ini biasa dilakukan untuk dapat menjaga dan mempertahankan keamanan wiper anda.

Pada umumnya, sinar matahari langsung yang menyengat kaca akan membuat temperatur kaca anda naik. Oleh karena itu, saat wiper menempel kaca, karet pada wiper akan semakin rusak. Sifat dan karakteristik dari karet wiper ini akan memungkinkan rusaknya karet di wiper anda. Pada awalnya, panas yang berlebih akan membuat karet wiper anda semakin memuai. Setelah itu, pemuaian tersebut akan membuat perubahan pada karet wiper. Saat wiper anda dioperasikan, wiper tersebut akan menggores kaca mobil anda.

Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota Baru, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan di Toyota Surabaya, dengan klik link di bawah ini;

Senin, 24 Juni 2013

Tips Aman Mengemudi Saat Hujan

Tips Aman Mengemudi Saat Hujan
Mengendarai mobil saat musim hujan lebih berisiko mengalami kecelakaan dibandingkan pada saat mengendarai mobil di waktu tidak hujan. Semua itu disebabkan jalanan yang licin dan membuat seseorang sulit untuk mengendalikan kemudi mobil.

Kondisi seperti ini cukup berbahaya bagi para pengendara baik pengendara sepeda motor maupun mobil. Nah untuk pengemudi mobil jangan anggap remeh jika terjadi hujan lebat disertai angin kencang.

Ketika intensitas guyuran air dari langit meningkat saat mengendarai mobil, ada hal yang perlu diwaspadai bagi pengemudi. Minimnya kewaspadaan akan berakibat kecelakaan. Seperti yang dikatakan oleh Road Safety Charity IAM, ada beberapa cara mengemudi aman ketika kita dihadapi dengan cuaca buruk seperti itu. Berikut tips mengemudi aman saat hujan.
  1. Sebelum berangkat, jika mobil Anda dilengkapi dengan fitur heater atau AC, sebaiknya manfaatkan fitur itu. Meski udara dingin karena hujan, jangan biarkan sistem udara kabin tidak dinyalakan. Sebab saat terjadi hujan, biasanya ada uap air yang menghalangi pandangan Anda. Penggunaan heater dan AC bisa meminimalkan gangguan pandangan.
  2. Saat terjadi hujan lebat usahakan berjalan lebih pelan dari biasanya. Saat hujan, kemampuan mobil untuk mengerem biasanya berkurang 2 kali lipat. Berjalan pelan juga bisa untuk menghindari semprotan air dari kendaraan lain, terutama saat mengikuti kendaraan besar.
  3. Jaga mata Anda saat mengemudi dengan mobil yang ada di depannya. Pikirkan bagimana caranya Anda mengerem, dan menginjak gas agar kendaraan tetap terkontrol. Manuver mobil secara tiba-tiba akan membuat mobil tidak seimbang.
  4. Angin kencang juga dapat mengganggu Anda dalam mengemudi. Jadi usahakan pegang kemudi Anda dengan kencang, sehingga jika ada angin kencang Anda tetap bisa mengemudikan mobil dengan baik.
  5. Jika kendaraan Anda dilengkapi dengan Cruise Control maka kalau hujan deras hindari penggunaan Cruise Control karena dapat menciptakan masalah. Hindari penggunaan Cruise Control dalam keadaan jalan yang basah.
  6. Pasang lampu depan mobil Anda. Hal ini sebagai tanda bahwa ada kendaraan di depan dan di belakang Anda.
Nah jika mobil Anda terpaksa menghadapi jalan yang digenangi air (banjir) maka hal yang perlu Anda lakukan yakni :
1. Pilih jalan yang paling tinggi dari genangan air tersebut.
2. Setelah Anda keluar dari genangan air itu, keringkan rem sebelum Anda membutuhkan untuk mengerem. Caranya, injak pedal rem Anda secara perlahan dan lakukan berulang-ulang kali. Tentunya setelah melihat kondisi belakang mobil Anda aman.

"Ketika mengemudi dalam kondisi jalan basah, pengereman akan semakin dibutuhkan dan visibilitas akan semakin berkurang. Usahakan ketika jalan basah mengemudi dengan kecepatan yang lebih lambat.

Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota Baru, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan di Toyota Surabaya, dengan klik link di bawah ini;

Minggu, 23 Juni 2013

Tips Memilih Asuransi Mobil Terbaik

Cara Memilih Asuransi Mobil
Mengasuransikan mobil saat ini menjadi kebutuhan yang wajib dipenuhi, apa lagi dengan besarnya resiko di kota besar seperti Jakarta atau kota-kota lain di Indonesia. Resiko kecelakaan, kerusakan, huru hara, bencana alam, atau bahkan juga kehilangan tentu saja tidak ingin dialami pemilik mobil. Karenanya, memilih asuransi mobil yang tepat akan sangat membantu anda dalam menjaga keamanan mobil. Berikut adalah beberapa tips yang bisa anda gunakan untuk menentukan cara memilih asuransi mobil yang paling tepat.
  1. Hal pertama yang harus anda perhatikan adalah melihat kebutuhan asuransi mobil anda. Anda harus menyesuaikan asuransi yang anda pilih dengan kondisi mobil. Perhatikan kondisi mesin, usia, jenis, dan juga fungsi dari mobil anda. Pilih jaminan yang sesuai dengan kebutuhan anda.
  2. Dalam memilih jaminan, anda juga perlu menetapkan seberapa besar resiko yang akan anda hadapi. Dalam dunia asuransi, dikenal ada dua macam jaminan, yaitu all risk, atau yang bertipe comprehensive dan juga total loss only atau biasa disebut TLO. Asuransi yang bertipe all risk menjamin semua jenis resiko kecelakaan. Namun, tipe ini juga masih memiliki pengecualian, seperti kehilangan mobil karena pegawai yang bekerja pada anda. TLO hanya menjamin kehilangan mobil dan juga kerusakan pada mobil anda minimal 75 persen nilai mobil anda.
  3. Sebelum menentukan cara memilih asuransi mobil yang tepat, anda juga perlu menanyakan bengkel yang dijadikan partner kerja sama oleh suatu perusahaan asuransi. Anda perlu mengetahui seberapa banyak jaringan yang dimiliki. Semakin besar jaringan bengkel mobil yang dimiliki suatu perusahaan asuransi, akan semakin mudah untuk anda dalam menjangkau service yang diberikan oleh asuransi mobil yang anda pilih.
  4. Memperhatikan bengkel yang dijadikan rekanan oleh perusahaan assuransi anda sangat penting. Karena apabila sesuatu yang tidak diinginkan terjadi pada mobil anda, bengkel yang dijadikan partner oleh mobil asuransi anda akan dijadikan tempat untuk memperbaiki mobil anda. Karenanya, jika bengkel rekanan perusahaan asuransi anda semakin berkualitas, hal ini akan semakin baik untuk mobil anda.
  5. Cara memilih asuransi mobil memang bisa menyulitkan, khususnya jika asuransi yang akan anda pilih mengeluarkan polis bahwa asuransi mereka hanya berlaku pada kondisi tertentu. Karenanya, anda perlu memperhatikan berbagai kebijakan yang dikeluarkan oleh perusahaan asuransi. Jangan sampai anda menyesal karena tidak membaca secara detail polis yang dikeluarkan.
  6. Anda perlu mengetahui mengenai layanan lain yang juga disediakan oleh perusahaan asuransi, seperti hot line 24 jam, derek mobil, kantor cabang, atau juga pelayanan lainnya seperti bantuan gawat darurat dan sebagainya.
  7. Anda tidak perlu menerapkan cara memilih asuransi mobil yang rumit. Anda cukup memilih servis asuransi yang wajar dan juga dengan kebijakan premi asuransi yang wajar. Jangan terlalu tergiur dengan harga murah. Harga yang anda bayar tentu juga akan sesuai dengan pelayanan yang anda dapatkan.
Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota Baru, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan di Toyota Surabaya, dengan klik link di bawah ini;

Tips Memilih Kredit Mobil Yang Tepat

Tips Memilih Kredit Mobil yang Tepat
Mobil merupakan salah satu jenis kendaraan yang bukan hanya sekedar menjadi gaya hidup, namun juga menjadi sebuah kebutuhan penting dalam beraktivitas. Mengingat harga mobil yang masih tergolong tinggi, maka banyak dari produsen mobil yang menawarkan pembelian dengan cara kredit.

Tujuannya adalah agar tidak hanya segelintir orang mampu yang dapat menikmati kepemilikan dari kendaraan beroda empat ini, tetapi juga membuka kesempatan bagi orang lain yang memiliki dana terbatas untuk dapat mengangsurnya secara bertahap dengan jangka waktu tertentu yang bisa disesuaikan dengan pendapatannya.

Pembelian mobil dengan cara kredit juga meringankan mereka yang membutuhkannya pada segmen bisnis atau komersial. Sehingga ia mendapatkan peluang untuk menikmati segala manfaat yang didapatkan dari mobil tersebut untuk menjalankan dan bahkan memperbesar usahanya dengan cara yang lebih terjangkau.

Namun maraknya penawaran kredit mobil dengan berbagai iming-iming yang menggoda, terkadang membingungkan. Dan kelengahan dalam memilihnya justru dapat membuat Anda terjebak dalam berbagai permasalahan finansial seperti hutang kredit yang juga mempengaruhi kestabilan kondisi keuangan keluarga Anda.

Untuk itu ada beberapa langkah penting yang layak dipertimbangkan dalam memilih kredit mobil terbaik, diantaranya adalah :

Pelajari dan Pahami Penyedia Sarana Kredit
Saat ini tersedia dua lembaga yang menyediakan saran kredit mobil. Pertama adalah institusi perbankan. Sektor perbankan lebih berhati-hati dalam mengucurkan dana untuk kredit kepemilikan mobil bagi individu, Walaupun beberapa waktu belakangan ini beberapa bank mulai menawarkan kredit kepemilikan mobil bagi masyarakat individu.

Kedua adalah lembaga pembiayaan (Payment Agent). Lembaga pembiayaan biasanya terkait dengan perusahaan yang bergerak di industri otomotif, baik sebagai Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) atau dealer.

Pilih Mobil yang sesuai dengan Kebutuhan
Jangan terjebak dengan gaya hidup. Banyak orang yang memilih mobil bukan dari segi manfaat atau kebutuhannya akan mobil tersebut, namun lebih karena sekedar gengsi. Hal ini dapat membuat mobil pilihan Anda justru kehilangan manfaat dan membebani hidup Anda.

Berbagai macam mobil dibuat memiliki fungsi dan tujuannya masing-masing. Pertimbangkanlah dengan matang kebutuhan Anda akan mobil tersebut dari berbagai aspek, seperti aktivitas yang Anda lakukan, kondisi medan yang dilalui, jumlah orang yang diangkut, dan lain sebagainya.

Cari Harga Mobil yang Paling Ideal
Jika Anda telah memutuskan jenis mobil yang diinginkan (dibutuhkan), lakukan survey terhadap harga mobil tersebut hingga Anda memperoleh penawaran paling ideal.

Anda bisa mendapatkan informasi harga dengan mengunjungi beberapa dealer yang menyediakan mobil pilihan Anda secara langsung. Atau Anda juga bisa melakukan survey melalui internet dengan mengunjungi beberapa situs yang memberikan informasi penting terkait harga mobil pilihan Anda.

Perhitungkan Uang Muka dan Besarnya Angsuran
Sebelum akad kredit Anda harus menentukan terlebih dahulu berapa besarnya uang muka yang sanggup Anda bayar. Bagi leasing atau bank, uang muka menunjukkan keseriusan Anda mengambil kredit. Artinya jika Anda serius menyerahkan uang muka, Anda juga dinilai serius menyanggupi cicilan tiap bulannya.

Besarnya kesanggupan Anda untuk mengangsur tiap bulan dapat dihitung berdasarkan debt ratio Anda. Disarankan agar debt ratio Anda jangan melampaui 30 persen. Maka dari pendapatan bersih per bulan, maksimal 30 persen-nya dapat Anda sisihkan untuk digunakan sebagai angsuran kredit mobil tersebut.

Teliti Dalam Proses Pengajuan Kredit
Perusahaan pembiayaan yang baik akan berusaha melindungi hak-hak calon debiturnya sama baiknya dengan usaha yang dicurahkan untuk melindungi dirinya dari kerugian atau potensinya.

Ciri-ciri dalam hal ini adalah prosedur yang logis, keterbukaan dalam menjawab pertanyaan, dan kesesuaian antara apa yang disebut dalam promosi/iklan dan apa yang terungkap pada proses tanya-jawab lebih dalam. Jadi, pastikan Anda mengajukan pertanyaan-pertanyaan kritis.

Menariknya, semakin sebuah perusahaan teliti dalam menyaring calon debiturnya, biasanya semakin baik hak-hak mereka akan dilindungi dalam perjanjian kredit. Jangan menjadi ragu hanya karena proses yang dilalui sepertinya panjang atau persyaratan-persyaratan yang harus dipenuhi banyak.

Jangan lupa untuk membaca semuanya dengan baik dan pahami apa yang disebutkan kepada Anda. Bertanyalah apabila ada yang tidak jelas.

Pilih Suku Bunga Terbaik
Ada beberapa hal yang wajib dipelajari mengenai suku bunga kredit yang ada di pasaran, baik dari sektor perbankan maupun lembaga pembiayaan.

Secara teknis ada 2 jenis suku bunga kredit, yaitu Suku bunga tetap (flat rate) dan Suku bunga mengambang (floating rate). Pilihlah suku bunga yang paling rendah, sehingga nantinya tidak membebani Anda dalam mengangsur.

Contoh umum kredit mobil bersuku bunga tetap; katakanlah 6,25% per tahun selama masa kredit 3 tahun. Ini berarti debitur harus membayar bunga sebesar 6,25% per tahun atas pokok pinjaman setelah dikurangi uang muka.

Suku bunga mengambang, utamanya relatif terhadap perubahan suku bunga Sertifikat Bank Indonesia (SBI) yang ditentukan oleh bank sentral kita, Bank Indonesia. Bank-bank umum dan perusahaan-perusahaan pembiayaan kemudian akan menyesuaikan suku bunga mereka sendiri untuk menjaga profit margin tertentu, atau dalam istilah keuangan, spread-nya. Alhasil, suku bunga dari kredit mobil jenis ini dapat berfluktuasi. Sedikit ketidakpastian yang bisa menguntungkan, tapi juga bisa merugikan.

Tentukan Asuransi yang Dibutuhkan
Pada saat Anda mengambil kredit mobil, lazimnya juga akan mengenal asuransi yang menyertainya. Untuk hal ini, ada 2 jenis asuransi kendaraan yang umumnya ditawarkan, All Risk dan Total Loss Only (TLO). Yang terakhir hanya melindungi kehilangan kendaraan terkait pencurian dengan masa perlindungan sampai dengan 12 tahun. Sementara untuk All Risk, cakupannya lebih luas lagi. Kendaraan juga akan dilindungi dari resiko kecelakaan, huru-hara dan bencana alam.

Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota Baru, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan di Toyota Surabaya, dengan klik link di bawah ini;

Kamis, 20 Juni 2013

Merawat Spion Mobil di Musim Hujan

Tips Merawat Kaca Spion Mobil
Mobil merupakan salah satu alat transportasi pribadi yang sangat penting untuk memberikan kemudahan dalam beraktifitas. Dengan mengendarai mobil yang nyaman, anda bisa merasa lebih tenang dan mudah mengerjakan berbagai kegiatan.

Karena fungsinya yang penting, anda harus selalu menjaga dan merawat kenyamanan mobil pribadi anda. Jika perawatan yang tepat tidak dilakukan, kemungkinan terjadinya hal yang tidak diinginkan akan semakin besar. Spion adalah bagian yang penting pada mobil yang harus selalu dirawat. Berikut ini adalah cara merawat spion mobil saat musim hujan datang.

· Menghilangkan lumpur
Hujan yang sering terjadi di musim hujan memang bisa menjadi sangat mengganggu untuk para pengemudi mobil pribadi. Hujan akan membuat banyak lumpur kotor terdapat di jalan yang anda lalui. Cipratan lumpur yang mengenai berbagai tempat akan menjadikan penampilan mobil anda terlihat tidak menarik.

Untuk membersihkan lumpur yang mengganggu, anda harus bisa melakukan berbagai macam cara untuk membuat mobil pribadi anda kembali menawan. Spion mobil juga biasanya akan terciprat lumpur yang ada di jalanan. Membersihkan lumpur ini akan semakin sulit jika dibiarkan terlalu lama. Lumpur yang mengering akan semakin susah untuk dibersihkan. Jika anda ingin menghilangkan lumpur yang sudah terlanjur mengering dan mengeras, anda harus melakukan cara khusus selain menggosok. Untuk membersihkannya, anda bisa mencipratkan air sabun ke tempat lumpur tersebut berada. Setelah didiamkan beberapa saat, anda bisa mulai menggosok bagian yang kotor sampai lumpur terlepas dan bisa dibersihkan.

· Membersihkan karat di spion
Air hujan yang mengandung beberapa zat yang berbeda dengan air tawar, akan berdampak timbulnya karat pada spion mobil anda. Spion yang berkarat tidak akan bisa digerakkan dan diatur dengan mudah. Hal ini akan menganggu kenyamanan dan kelancaran anda dalam berkendara.

Cara membersihkan karat dan sekaligus mencegahnya datang kembali adalah dengan melepas spion lalu bersihkan rongga-rongga spion dengan menggunakan kuas yang kecil agar spion dapat bersih secara sempurna. Setelah dirasa bersih, anda harus mengeringkan spion dengan kain yang lembut lalu memasang kembali spion pada tempatnya.

· Menghilangkan bercak air
Saat musim hujan tiba, para pemilik mobil seyogyanya selalu waspada dengan terjadinya bercak air pada spion dan kaca mobil mereka. Bercak air memang menjadi musuh yang utama untuk para pengemudi. Jika spion mobil terkena bercak air, pandangan pengemudi ke kaca spion akan terganggu.

Ada cara yang bisa dilakukan untuk membersihkan bercak air yang mengganggu pada kaca spion mobil anda. Bercak air yang biasanya terjadi karena air hujan yang memiliki banyak kandungan zat logam mungkin akan sulit untuk dihilangkan dengan cara yang biasa. Pembersih kaca dan air tidak akan bisa menghilangkan bercak air yang terjadi.

Campuran vinegar dan air dengan perbandingan 2:1 bisa dijadikan larutan untuk membersihkan bercak air yang tidak terlalu terlihat. Jika bercak yang ada di spion anda sangat terlihat, anda cukup menggunakan vinegar saja sebagai pembersih. Vinegar merupakan zat asam yang aman untuk kaca spion.

Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota Baru, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan di Toyota Surabaya, dengan klik link di bawah ini;

Selasa, 18 Juni 2013

Tips Mengganti Filter Udara

Tips Membersihkan Filter Udara Mobil
Filter udara pada mobil memegang peranan yang cukup penting dalam menjaga tenaga yang dihasilkan mobil, karena filter udara mobil digunakan untuk menyaring udara yang masuk ke ruang bakar. Udara yang berkualitas dapat meningkatkan performa mesin baik tenaga maupun umur hidup mesin, udara berkualitas baik yang dimaksud adalah udara yang bersih (tanpa kotoran atau debu) dan udara dengan suhu yang dingin.

Filter udara yang sudah terlalu kotor perlu diganti dengan yang baru untuk menjaga performa mesin itu sendiri. Akan tetapi, jenis filter yang dipilih harus disesuaikan dengan kebutuhan mobil dan berdasarkan jenisnya yang berlainan. Ada dua jenis filter yang biasa digunakan untuk mobil dengan transmisi yang berlainan.
  • Filter udara aftermarket dengan tipe drop ini sangat sesuai untuk mobil dengan transmisi otomatis karena filter udara ini akan bekerja dengan baik pada putaran mesin yang rendah. Meskipun demikian, ada beberapa pengemudi yang lebih memilih memasang filter udara tipe open pod untuk mobil bertransmisi manual.
  • Filter udara open pod sebenarnya lebih cocok digunakan pada mobil dengan transmisi manual karena saat putaran yang terjadi pada mesin masih cukup tinggi, pemindahan gigi masih dimungkinkan dengan filter udara ini.
  • Filter udara sering dianggap sepele oleh banyak orang, tetapi tidak bisa dipungkiri bahwa jika ingin mengoptimalkan kinerja mesin dan memastikan bahwa Anda bisa berkendara dengan aman, filter udara perlu diganti jika saatnya tiba. Tentu masih ada banyak hal yang harus dilakukan untuk menjaga performa mesin.
Satu hal penting yang tidak boleh dilupakan adalah mengganti oli dan filter sesuai dengan instruksi yang dicantumkan dalam buku manual mobil anda. Penggunaan oli di berbagai bagian termasuk rem, transmisi, dan power steering perlu dicek untuk menjamin keselamatan dan performa mobil anda.

Faktor ban juga perlu mendapatkan perhatian lebih, paling tidak sebulan sekali untuk memastikan bahwa tekanan angin pada ban sesuai dengan kebutuhan agar mobil lebih efisien dalam penggunaan bahan bakar dan juga memperpanjang umur ban itu sendiri.

Sistem penyaringan udara dalam mesin perlu diperiksa paling tidak setiap dua bulan atau saat ganti oli agar kotoran yang menyumbat bisa dibersihkan. Filter udara kabin juga perlu diperiksa secara teratur untuk memastikan bahwa udara yang dihirup di dalam kendaraan berkualitas.

Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota Baru, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan di Toyota Surabaya, dengan klik link di bawah ini;

Senin, 17 Juni 2013

Periksa Kaki-kaki Mobil Bekas

Tips Merawat Kaki Kaki Roda Mobil, Perhatikan Bearing Roda
Kondisi jalan di Indonesia yang tidak bersahabat, banyak lubang, dan tidak mulus, bisa menyebabkan umur dari kaki-kaki mobil anda menjadi tidak awet atau cepat rusak. Mungkin beberapa orang masih menyepelekan masalah ini karena efeknya tidak akan langsung terasa dan yang paling utama mobil tetap masih bisa berjalan dengan normal, tetapi untuk jangka panjang hal ini akan merusak kaki-kaki pada mobil. Sehingga menyebabkan sistem kemudi yang tidak stabil.

Kerusakan pada bagian kaki mobil menyebabkan perjalanan anda terganggu dengan ayunan mobil menjadi tidak normal seperti biasanya pada saat berjalan lurus ataupun di belokan, rem menjadi tidak pakem dan lain sebagainya.

Anda tidak perlu membawanya ke bengkel untuk memastikan kondisi kaki-kaki mobil masih dalam keadaan layak pakai. Cek kondisi mobil sebelum mengalami kerusakan, yang dapat mengakibatkan kecelakaan yang tidak diinginkan.

Kaki-kaki mobil yang ada di bagian bawah mobil anda harus selalu dijaga kekuatannya. Pengecekan secara rutin akan sangat penting, agar anda bisa menjaga performa mobil anda agar tetap baik. Kaki-kaki mobil yang bermasalah akan menyebabkan ketidaknyamanan saat anda berkendara mengelilingi kota.

Banyak kecelakaan fatal yang terjadi akibat kurangnya perawatan dan pengecekan pada kaki-kaki mobil mereka. Karena alasan inilah anda harus selalu mengecek dan memperhatikan keutuhan dan kinerja dari kaki-kaki mobil tersebut. Berikut ini adalah beberapa cara untuk mengecek bagian kaki-kaki mobil yang mungkin rusak.

1. Bearing roda
Untuk mengecek kekuatan bearing roda, anda bisa mendongkrak mobil anda. Setelah roda anda terangkat, anda bisa memutar roda dengan tangan anda. Saat roda berputar, dengarkan suara yang dihasilkan oleh putaran tersebut. Jika tidak terdengar suara pada bearing saat roda diputar, berarti bearing dalam keadaan baik dan aman.

2. Shockbreaker
Agar anda bisa memeriksa kualitas dari shockbreaker anda harus mengendarai mobil anda dan melewati polisi tidur yang ada. Saat melewati polisi tidur, jika ayunan yang anda rasakan hanya satu kali, berarti shockbreaker anda berada dalam kondisi yang baik. Apabila ayunan yang anda rasakan lebih dari itu, artinya shockbreaker anda memerlukan perawatan yang lebih.

3. Spooring
Cara pengecekannya adalah dengan memacu mobil anda dengan kecepatan sekitar 60 km/jam. Posisi kemudi pada saat itu harus lurus. Jika pada saat mengemudi lurus tersebut mobil anda melenceng ke kanan atau ke kiri, berarti anda harus melakukan spooring secepatnya pada mobil anda.

4. Velg
Untuk pemeriksaan velg, anda harus mengendarai mobil anda dengan kecepatan diatas 80 km/jam. Saat kecepatan tersebut tercapai, anda harus memperhatikan kemudi anda. Jika kemudi anda bergetar, berarti posisi velg anda tidak seimbang atau tidak sejajar.

5. Roda
Mengecek keadaan roda mungkin menjadi cara yang paling mudah dan cepat. Jika anda melihat tampilan roda anda sudah tidak mengembang, retak-retak, atau terlihat menipis, anda harus segera mengganti roda anda dengan yang lebih baik.

6. Rem
Pemeriksaan rem dapat dilakukan dengan mengendarai mobil anda hingga kecepatan 60 km/jam. Setelah bisa mencapai kecepatan tersebut, anda harus menginjak rem mobil anda. Jika anda harus menginjak pedal rem lebih dalam dari normalnya, maka ada kemungkinan booster rem anda sudah cukup bermasalah.

Selain itu, jika saat anda menginjak rem pertama dan kedua kali memiliki tekanan yang berbeda, maka kemungkinan minyak rem pada mobil anda sudah berkurang. Masalah lain adalah jika saat anda mengerem, tiba-tiba mobil anda berbelok arah, maka masalah yang terjadi kemungkinan kaliper rem kiri atau kanan anda bermasalah.

Itulah beberapa cara untuk mengecek kualitas dari beberapa bagian kaki-kaki mobil anda yang mungkin bisa mengurangi resiko kecelakaan yang terjadi.

Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota Baru, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan di Toyota Surabaya, dengan klik link di bawah ini;

Efisiensi Mobil Untuk Transportasi Kantor

Efisiensi Mobil Untuk Transportasi Kantor
Mobil untuk keperluan transportasi kantor sangat erat kaitannya dengan mobil dinas yang biasa digunakan oleh para pejabat. Persamaan dari kedua mobil ini adalah mobil tersebut merupakan fasilitas dari kantor yang dimaksudkan untuk membantu transportasi ketika menjalankan tugas yang diberikan oleh kantor.

Khusus untuk para pejabat, terutama pejabat yang baru terpilih menjadi kepala pemerintahan baik bupati, walikota, maupun gubernur, beberapa di antaranya mempunyai kesempatan untuk membeli mobil dinas baru yang mungkin dianggap bisa memberikan dukungan yang lebih baik bagi kinerja pejabat tersebut dalam menjalankan tugas pemerintahan.

Akan tetapi, peluang untuk membeli mobil dinas baru tidak digunakan oleh gubernur Jakarta, Joko Widodo. Pria asli Solo yang berpasangan dengan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dalam memimpin ibu kota ini memilih menggunakan kendaraan dinas yang dulu digunakan oleh Fauzi Bowo saat masih menjabat sebagai gubernur DKI Jakarta.

Saat masih menjabat sebagai walikota Solo pun Jokowi memilih memberdayakan mobil Esemka yang merupakan hasil rakitan para pelajar setempat sebagai kendaraan dinasnya dalam kegiatan sehari-hari dalam menjalankan tugas sebagai kepala pemerintahan kota Solo.

Sebenarnya, penghematan kendaraan dinas baik untuk kantor pemerintahan maupun kantor lainnya perlu dilakukan agar penggunaan anggaran bisa semakin efisien sehingga ada alokasi dana lebih yang bisa digunakan untuk pos pembiayaan lain baik dalam pemerintahan maupun dalam perusahaan.

Untuk itu, ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan masak-masak oleh pembuat kebijakan baik di ranah perusahaan maupun ranah pemerintahan dalam mengupayakan penghematan dalam pengadaan mobil dinas atau mobil kantor seperti berikut:
  • Khusus untuk mobil dinas pemerintahan, usia pembelian kendaraan bisa lebih diperpanjang karena selama ini pembaharuan mobil dinas pemerintah dilakukan setiap lima tahun sekali sementara jika pembaharuan kendaraan dilakukan setiap sepuluh tahun sekali, kendaraan yang ada masih cukup layak untuk mendukung kinerja pejabat atau pegawai misalnya.
  • Batas anggaran yang ditetapkan untuk mobil dinas atau kantor juga perlu diturunkan. Jika bisa memanfaatkan mobil dinas dengan harga yang cukup terjangkau selama masih berfungsi baik, tidak perlulah perusahaan atau pemerintah menganggarkan dana hingga ratusan juta rupiah untuk membeli mobil dinas/kantor yang lebih mahal.
  • Satu hal yang perlu ditekankan dalam penggunaan mobil dinas/kantor adalah pemakaian mobil yang hanya dikhususkan untuk keperluan kantor/dinas. Jika hal ini dilakukan, tentu umur mobil akan jauh lebih lama dan lebih awet sehingga tidak perlu mengganti kendaraan terlalu sering.
Tidak bisa dipungkiri bahwa mobil tidak hanya penting dimiliki untuk keperluan pribadi melainkan mobil juga sangat diperlukan oleh pejabat pemerintah dan perusahaan dalam menjalankan kegiatan yang berkaitan dengan tugas. Pemilihan mobil dan penghematan tentu akan semakin mengoptimalkan fungsi mobil itu sendiri.

Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota Baru, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan di Toyota Surabaya, dengan klik link di bawah ini;

Kamis, 13 Juni 2013

Teliti Saat Membeli Spare Part Bekas

Spare Part Bekas
Menentukan pilihan untuk membeli spare part bekas sebenarnya bukan menjadi salah satu pilihan yang dianjurkan. Biar bagaimana pun, spare part yang asli akan jauh lebih baik bagi mobil anda.

Namun, jika anda menginginkan untuk membeli spare part bekas untuk mobil, ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan. Anda perlu teliti saat membeli spare part bekas. Berikut ini maerupakan beberapa tips dalam membeli spare part bekas untuk mobil anda.
  1. Hal pertama yang perlu anda perhatikan adalah bagian mana yang akan anda ganti dengan spare part bekas. Jangan mudah mengganti spare part mobil anda yang sudah aus. Anda perlu mengamati keadaannya sebalum memutuskan untuk tidak menggunakannya lagi. Oleh karena itu, anda sebaiknya memiliki pengetahuan yang lebih mengenai mobil anda. Akan jauh lebih baik jika anda berkonsultasi terlebih dahulu ke bengkel.
  2. Membeli spare part bekas sebenarnya sangat tidak dianjurkan. Hal ini akan sangat mengkhawatirkan bagi mobil anda karena akan ada banyak hal yang harus anda perhatikan. Salah satunya adalah kondisi mobil anda. Akan ada banyak hal yang mempengaruhi anda dalam menjalankan mesin mobil anda. Karenanya, anda perlu teliti saat saat akan memutuskan untuk membeli spare parts bekas.
  3. Sebagian spare part bekas memang masih memiliki kualitas yang baik. Namun, anda masih harus waspada karena tidak semua spare part memiliki kualitas yang baik bagi mobil anda. Anda harus lebih teliti dalam memilih. Jika anda tidak terlalu mengerti dengan spare part mobil, anda bisa mengajak rekan anda yang memiliki pengetahuan lebih tentang spare part mobil. Jangan sampai anda tertipu dalam membeli spare part.
  4. Di beberapa kota besar, anda akan dengan mudah menemukan pasar atau pusat perbelanjaan untuk spare part bekas. Akan ada banyak pilihan yang bisa anda temui, baik spare part bekas untuk mobil, maupun spare part bekas untuk motor. Anda perlu teliti saat membeli spare part bekas. Hal ini akan sangat berpengaruh terhadap kondisi mobil anda kedepannya.
  5. Saat akan membeli spare part bekas, perhatikan bentukan barang yang akan anda beli. Anda harus mampu menentukan bahwa barang yang akan anda beli benar-benar seusai dengan aslinya, baik fungsi, bentuk, dan juga bahan yang digunakan. Sebaiknya anda memilih barang yang masih mulus dan dalam kondisi yang masih baik.
  6. Jika anda membeli spare part bekas, anda tentu tidak mengharapkan dapat menemukan segel resmi. Spare part bekas tentu sudah digunakan oleh pemilik lamanya. Anda hanya akan menggunakannya untuk mobil anda. Selain itu, anda juga perlu mencocokkan nomor seri yang anda gunakan. Anda boleh saja membli spare part bekas, asalkan asli atau original. Namun, jangan sampai tertipu dengan spare part bekas yang palsu.
Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota Baru, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan di Toyota Surabaya, dengan klik link di bawah ini;

Senin, 10 Juni 2013

Jangan Keliru Memilih Oli

toyota genuine motor oil
Oli yang bertugas sebagai pelumas mesin memang menjadi salah satu bahan yang paling diperlukan untuk produk mobil. Mobil yang anda kendarai akan terasa tidak nyaman dan lebih cepat rusak jika anda tidak memberikan oli pada mesin mobil anda. Kenyamanan mengemudi akan terganggu karena kurangnya oli yang ada pada mesin.

Saat ini ada berbagai macam jenis oli yang beredar di pasaran. Oli yang sudah diolah dengan menambahan bahan-bahan yang baik untuk mesin menjadi hal yang sangat diperlukan oleh para pemilik mobil. Walaupun ada banyak produk yang beredar di pasaran, anda harus tetap berhati-hati dalam memilih produk oli yang akan anda gunakan. Berikut ini adalah beberapa tips untuk anda yang ingin memilih oli terbaik untuk mobil anda.

Perhatikan spesifikasi kendaraan anda
Sebelum menentukan jenis produk oli mana yang ingin anda gunakan, akan lebih baik jika anda mengenali spesifikasi mobil anda terlebih dahulu. Hal ini sangat penting agar oli yang anda pilih bisa sesuai dan tidak merusak mesin. Dengan mengenali mobil anda, anda akan lebih mudah mendapatkan produk oli yang paling sesuai. Untuk mengetahui spesifikasi mesin mobil anda, anda dapat melihatnya pada buku manual yang anda dapatkan saat membeli mobil tersebut. Setiap informasi yang ada pada buku manual dapat menjadi acuan untuk anda yang ingin mengetahui mengetahui jenis oli mana yang bisa membuat kinerja mesin mereka semakin baik.

Perhatikan tingkat kekentalan
Oli yang baik biasanya akan memiliki kekentalan yang cukup. Ada beberapa tingkatan kekentalan yang ada pada produk oli yang beredar. Untuk mobil-mobil saat ini yang berlabel VVT, VVT-i, dan sebagainya biasanya akan lebih cocok menggunakan oli dengan tingkat kekentalan 10/40 atau 5/30. Anda harus selalu berhati-hati dalam memilih kekentalan oli. Saat ini banyak pengusaha nakal yang memalsukan oli bekas dengan membuatnya terlihat seperti oli yang baru. Oli yang sudah dirubah ini dapat membuat kerusakan yang tidak baik untuk mobil anda.

Oli synthetic untuk mobil berteknologi baru
Untuk mobil-mobil yang berteknologi masa kini dan modern, oli synthetic menjadi oli yang sangat disarankan. Mesin-mesin yang bertenaga tinggi seperti turbo, DOHC, supercharger dan yang lainnya memang membutuhkan oli yang bisa melapisi celah-celah antar logam yang lebih sempit. Dengan menggunakan teknologi yang tinggi, para peneliti membuat oli synthetic agar bisa digunakan pada mesin bertenaga tinggi yang beredar saat ini. Oli synthetic ini akan bisa melindungi dan melapisi mesin dengan lebih sempurna dibandingkan dengan oli jenis lain.

Perhatikan kode kekentalan
Kode kekentalan yang ada pada kemasan kaleng oli harus selalu diperhatikan. Kode yang ada ini akan membantu anda mengetahui tingkat kekentalan dari produk yang anda beli. Tidak menjadi masalah jika anda ingin beralih ke merek oli lain. Cukup dengan mengikuti kode kekentalan yang ada pada kemasan, anda dapat menemukan produk oli yang paling pas untuk anda tanpa perlu memilih merek oli yang sama.

Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota Baru, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan di Toyota Surabaya, dengan klik link di bawah ini;

Tips Menghindari Kantuk Saat Mengemudi

Hindari Kantuk saat Berkendara
Mengemudi dalam perjalanan jauh memang melelahkan. Waktu berjam-jam yang dilalui terasa begitu lama. Belum lagi rasa pegal dan lelah yang menggoda para pengemudi untuk memejamkan mata. Namun hal ini sangat berbahaya, terlebih saat sedang melaju pada kecepatan yang cukup tinggi. Untuk itu pengemudi harus mengerti betapa bahayanya mengemudi di saat tubuh sedang terasa sangat lelah. Untuk itu, ada baiknya saat badan terasa sangat lelah akan lebih baik jika berhenti dan melepas lelah meski hanya sebentar.

Untuk menghindari rasa kantuk yang mungkin menyerang anda, tentunya ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan. Dan berbicara mengenai tips menghindari kantuk saat mengemudi, berikut beberapa diantaranya:
  • Sebelum berangkat, pastikan tubuh anda sedang dalam keadaan prima. Untuk membuat tubuh anda terasa lebih segar, anda bisa mandi terlebih dahulu. Hal ini akan membuat tubuh anda terasa segar. Kalau tidak, anda masih bisa mencuci muka dan melakukan sedikit pemanasan. Pemanasan yang perlu dilakukan tidak perlu terlalu berat. Cukup yang ringan-ringan saja. Hal ini berguna untuk meningkatkan kewaspadaan dan membantu melemaskan otot-otot anda.
  • Makan dan minum secukupnya juga bisa membantu anda untuk menjaga stamina anda selama mengemudi. Namun jangan minum minuman beralkohol atau minuman yang bersifat merangsang adrenalin.
  • Selama mengemudi, cobalah untuk tetap fokus akan tetapi tetap santai. Jangan sampai anda melamun atau memikirkan hal lain yang bisa menyita fokus anda. Jika anda memang merasa bosan dan sulit untuk fokus, anda bisa merelakskan pikiran anda dengan mendengarkan musik yang bisa sedikit memberi warna pada perjalanan anda sehingga perjalanan tidak terasa terlalu membosankan. Selalu perhatikan jalan dan lingkungan di sekitar jalan. Dan yang tidak kalah penting, selalu perhatikan rambu-rambu lalu lintas.
  • Untuk berjaga-jaga agar anda lebih mudah memperoleh akses untuk minum, anda bisa menaruh botol minuman di samping anda. Namun anda juga harus memastikan bahwa botol minuman tersebut memang mudah untuk dijangkau. Jika anda memang butuh makan, akan lebih baik jika anda menepi dan berhenti sebentar.
  • Perhatikan pemasangan sabuk pengaman anda. Pastikan sabuk pengaman terpasang dengan nyaman dan aman. Jangan sampai sabuk pengaman terpasang terlalu kencang dan membuat anda sulit bernafas.
  • Jika rasa kantuk memang sudah tidak tertahankan. Lebih baik anda berhenti dan istirahat sejenak. Sebagai tempat pemberhentian, anda bisa berhenti di warung makan ataupun fasilitas lain yang dirasa cukup aman dan memang layak untuk dijadikan tempat beristirahat. Akan tetapi akan lebih baik lagi jika anda meminum sedikit kopi dan tidur sejenak, paling tidak tidurlah selama 15 menit untuk mengembalikan stamina dan menjernihkan pikiran anda.
Perjalanan jauh memang bisa terasa sangat melelahkan. Akan tetapi jika anda berkendara dengan mobil Toyota, perjalanan anda tidak akan terasa begitu melelahkan. Bahkan anda bisa berkendara dengan nyaman.

Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota Baru, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan di Toyota Surabaya, dengan klik link di bawah ini;

Minggu, 09 Juni 2013

Tips Mudah Hapalkan Rambu Lalu Lintas

Rambu Lalu Lintas
Bagi para pengguna jalan, memahami makna dari setiap rambu lalu lintas sudah menjadi suatu keharusan. Karena rambu lalu lintas itu ada untuk menjaga ketertiban penggunaan jalan. Di samping itu rambu-rambu lalu lintas juga berguna untuk menjaga pengguna jalan dari hal-hal yang tidak diinginkan.

Karena itulah untuk memperoleh SIM pasti ada tes tentang pemahaman rambu lalu lintas. Namun bagi sebagian orang, menghafal makna dari setiap rambu lalu lintas bukanlah perkara yang mudah. Untuk itu perlu adanya upaya yang tepat agar proses menghafal rambu lalu lintas bisa berjalan dengan lebih mudah.

Untuk membantu anda yang kesulitan dalam menghafal rambu lalu lintas, berikut ada beberapa tips untuk menghafalkan rambu-rambu tersebut. Jadi saat ada perintah yang muncul dari dalam diri anda untuk hapalkan rambu lalu lintas, anda bisa menggunakan tips-tips berikut ini.
  • Menghafal gambar sebenarnya lebih mudah dibandingkan menghafal teks. Hal ini juga sudah terbukti. Karena itulah rambu lalu lintas dibuat dalam bentuk gambar yang sederhana dan mudah untuk dianalisa. Jika anda ingin menghafal rambu lalu lintas, pahami hal ini dan anda pun akan lebih percaya diri dalam menghafal.
  • Untuk bisa menghafal, tentunya anda membutuhkan media yang bisa menginformasikan kepada anda terkait dengan rambu lalu lintas yang ada. Saat ini ada banyak poster yang berisi gambar-gambar tentang rambu lalu lintas. Bahkan anda juga bisa mencari informasi mengenai rambu lalu lintas secara online. Jadi menemukan media pembelajaran bukanlah perkara yang sulit lagi.
  • Kunci dari menghafal adalah rutinitas. Jadi hafalkan rambu lalu lintas secara rutin. Kalau bisa buat jadwal dan pastikan setiap harinya anda memiliki waktu untuk menghafal rambu lalu lintas.
  • Untuk lebih memudahkan anda dalam menghafal, anda juga bisa menempatkan beberapa rambu lalu lintas yang bisa mewakili kondisi rumah anda. Misalnya saja anda bisa menempatkan rambu lalu lintas yang memiliki makna di larang masuk ke kamar anda atau rambu dilarang berhenti di depan pintu. Dengan melakukan hal tersebut, proses belajar juga akan terasa lebih menyenangkan dan lebih nyata.
  • Evaluasi juga penting. Setelah selama beberapa waktu anda menghafalkan rambu lalu lintas, anda bisa menyediakan waktu khusus untuk mengecek hafalan dan pemahaman anda terkait dengan rambu lalu lintas. Dari evaluasi ini, anda bisa mengetahui kelemahan anda dan menentukan langkah yang tepat untuk memperbaiki kekurangan anda tersebut.
Untuk bisa benar-benar hafal dan memahami rambu lalu lintas memang membutuhkan proses. Jadi tidak usah terlalu terburu-buru. Yang terpenting adalah menghafalkannya dan memahaminya secara rutin. Setelah anda bisa menghafal rambu lalu lintas dengan baik, maka anda bisa memperoleh SIM anda dan tentunya berkendara dengan mobil Toyota yang memang sudah dikenal sebagai salah satu mobil yang memiliki kualitas yang baik.

Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota Baru, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan di Toyota Surabaya, dengan klik link di bawah ini;

Rabu, 05 Juni 2013

Tips Mengemudi Mobil Matic bagi Pemula

Tips Mengemudi Mobil Matic bagi Pemula
Belajar mengemudikan mobil memang cukup sulit. Akan tetapi kini sudah ada mobil matic yang tentunya lebih memudahkan para pengemudi mobil. Bagi para pengemudi mobil, mobil matic terbilang lebih sederhana dan tidak terlalu sulit untuk dioperasikan. Akan tetapi yang namanya mobil tetap saja mobil. Ada beberapa hal yang tidak bisa berubah. Salah satunya adalah keharusan untuk mengganti tuas transmisi. Karena itulah sudah merupakan suatu keharusan bagi para pengemudi mobil untuk hafal posisi tuas transmisi.

Saat ini memang sudah ada banyak mobil matic yang beredar di pasaran. Akan tetapi jika berbicara mengenai mobil matic yang berkualitas dan cukup mudah untuk dioperasikan, mobil matic produksi Toyota adalah salah satu mobil yang memiliki kualitas yang cukup baik. Di samping mudah dioperasikan, mobil ini juga nyaman untuk dikendarai. Namun untuk lebih memudahkan para pemula dalam mengendarai mobil matic, tentunya ada beberapa tips mengemudi mobil matik bagi pemula yang layak untuk dipraktekkan.
  • Posisi dan urutan penggantian tuas transmisi adalah satu hal yang wajib dihafal. Bahkan hal ini harus dipahami hingga diluar kepala. Hal ini untuk menghindari kesalahan dalam mengganti tuas transmisi. Jadi setelah benar-benar hafal dan penggantian tuas transmisi sudah menjadi suatu kebiasaan, maka tidak akan ada lagi kasus salah memasukkan posisi tuas transmisi.
  • Biasakan untuk membebaskan kaki kiri dari pedal kopling. Pada mobil matic, hanya ada dua pedal yakni pedal gas dan pedal rem. Jadi jika kaki kiri masih belum bisa terbiasa untuk bebas dari menginjak pedal, maka resiko yang mungkin terjadi adalah kesalahan menginjak rem saat rpm mobil naik.
  • Pengemudi juga harus membiasakan diri untuk menginjak rem setiap kali akan mengganti transmisi. Hal ini bertujuan agar saat anda sedang mengganti transmisi mobil tidak akan berjalan dengan sendirinya.
  • Jika anda sedang berkendara di wilayah yang penuh dengan tanjakan, sebaiknya anda memindahkan transmisi pada posisi L atau 2. Saat berada pada posisi ini, transmisi hanya akan bisa berpindah antara gigi satu dan dua saja. Selain itu, saat jalan menurun posisi ini juga berguna sebagai engine brake.
  • Bagi pengemudi, penting untuk memahami fungsi tombol hold. Tombol ini sebenarnya merupakan fitur penguncian gigi dan dapat dioperasikan saat tuas berada pada posisi D. Saat tombol ini diaktifkan, maka fitur ini akan mengunci mobil pada gigi dua dan tiga. Pada saat berkendara di dalam kota, fitur ini juga sangat membantu pengemudi untuk lebih menghemat BBM.
Untuk bisa mengendarai mobil matic dengan baik, tentunya diperlukan pembiasaan diri terlebih dahulu. Untuk itu latihan rutin sangat penting untuk dilakukan. Namun jika anda mencari mobil matic yang kaya fitur, Toyota bisa menjadi pilihan yang tepat bagi anda.

Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota Baru, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan di Toyota Surabaya, dengan klik link di bawah ini;